berjalan dapat meringankan

Apakah Berjalan Dapat Meringankan Gejala Arthritis?

Berjalan tak hanya baik untuk kekuatan otot tubuh saja, namun ternyata juga dapat meringankan gejala arthritis. Arthritis terjadi ketika sendi mengalami peradangan sehingga menimbulkan rasa nyeri dan kaku pada saat kita menggerakkan anggota tubuh yang terkena. Jenis arthritis yang paling sering terjadi yakni osteoarthritis dan rheumatoid arthritis. Biasanya penyakit radang sendi ini lebih rentan menyerang orang tua, meski bisa juga terjadi pada usia muda. Lantas, adakah cara untuk meredakan nyerinya?

Mulailah Rutin Berjalan Kaki untuk Redakan nyeri

Orang yang menderita arthritis sangat disarankan untuk tetap melakukan aktivitas fisik ringan, misalnya berjalan kaki. Anda bisa mulai berjalan setiap harinya selama 30 menit atau sesuai kemampuan tubuh. Selain untuk kekuatan tulang dan mencegah osteoporosis, pada penderita arthritis, berjalan dapat membantu menguatkan otot di sekitar sendi dan menjaga berat tubuh agar terhindar dari obesitas. 

Manfaat lain dari berjalan sebagai rutinitas harian

  • Membantu mengurangi kekakuan dan memperbaiki postur tubuh
  • Anda dapat menentukan sendiri waktu dan jarak berdasarkan kemampuan tubuh
  • Ini termasuk aktivitas yang dapat dilakukan dimana pun dan bisa terasa sangat menyenangkan serta membuat rileks tubuh dan pikiran
  • Dapat meningkatkan imunitas dan fleksibilitas tubuh

Sebelum berjalan, lakukan stretching atau peregangan ringan agar terhindar dari cedera. Jika keluhan arthritis terus mengganggu dan tak kunjung sembuh, segeralah berkonsultasi dengan dokter kami di Klinik Patella. 

Baca juga: Arthritis Septik Jadi Penyebab Nyeri Lutut, Pada Anak dan Lansia

Referensi: 

Medical News Today. Is walking good for knee arthritis?

https://www.medicalnewstoday.com/articles/is-walking-good-for-arthritis-in-the-knee

Arthritis Foundation. Building a Walking Workout.

https://www.arthritis.org/health-wellness/healthy-living/physical-activity/walking/building-a-walking-workout

Baca Juga  Tips Menjaga Lutut Sehat untuk Persiapan Ibadah Haji

Artikel ini telah ditinjau oleh: dr. Yuti Purnamasari

lamina klinik

Jl. Hj. Tutty Alawiyah No.34B, RT.7/RW.5, Kalibata, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12740

lamina klinik

Informasi dan Pendaftaran

021-2237-9999

lamina klinik

Book Online

Appointment Now