apa itu arthroscopy

Apa Itu Arthroscopy? Ini Penjelasannya

Jika Anda mengalami cedera lutut atau masalah pada persendian, arthroscopy adalah solusinya. Apa itu arthroscopy? Metode ini merupakan prosedur bedah yang dilakukan dengan menggunakan kamera berukuran mikro untuk melihat ke dalam area lutut. Tujuannya yaitu untuk mendiagnosis dan menangani sejumlah gangguan sendi pada lutut. Pada prosedur ini, dokter akan membuat insisi/ sayatan kecil untuk memasukkan alat bernama artroskop berupa kamera dan peralatan bedah kecil ke dalam lutut.

Kondisi Medis yang Dapat Ditangani

Prosedur arthroscopy dapat digunakan untuk mengatasi berbagai masalah atau kerusakan pada lutut berikut ini:

  • Robekan meniskus, atau bantalan sendi lutut
  • Cedera ACL (Anterior Cruciate Ligament) atau PCL (Posterior Cruciate Ligament)
  • Dislokasi patella (tempurung lutut)
  • Fraktur tulang lutut
  • Kerusakan tulang rawan lutut

Risiko yang Mungkin Timbul

Ada beberapa risiko yang bisa terjadi dari tindakan ini, antara lain:

  • Perdarahan di sendi lutut
  • Kerusakan tulang rawan, meniskus, atau ligamen pada lutut
  • Terbentuknya gumpalan darah di lutut
  • Cedera pada pembuluh darah atau saraf
  • Infeksi pada area sendi lutut
  • Lutut terasa kaku

Cara Kerja Arthroscopy

Jika perawatan mandiri dengan metode RICE (rest, icing, compression, elevation) tidak bisa mengobati masalah pada lutut, maka sebaiknya periksakan diri ke dokter spesialis ortopedi di Klinik Patella. Selain pemeriksaan fisik, dokter juga akan menyarankan pemeriksaan radiologis guna menegakkan diagnosis. Bila ditemukan adanya kerusakan pada bagian organ dalam lutut, dokter mungkin akan merekomendasikan arthroscopy atau teropong sendi untuk memperbaiki kerusakan tersebut.  

Cara kerjanya yaitu dengan memasukkan kamera serat optik ke dalam lutut yang akan terpantau pada layar monitor. Melalu layar monitor ini, dokter akan melihat seberapa parah kerusakan yang terjadi. Selanjutnya, dokter akan melakukan tindakan perbaikan seperti penjahitan bantalan sendi lutut (meniskus) ataupun rekonstruksi kerusakan ACL/PCL.

Keunggulan Arthroscopy

Arthroscopy memiliki beberapa keunggulan, antara lain:

  1. Merupakan tindakan minimal invasif tanpa operasi
  2. Luka sayatan kecil
  3. Perdarahan dan kerusakan jaringan minimal
  4. Minim risiko komplikasi pasca tindakan
  5. Proses penyembuhan lebih cepat
  6. Pasien dapat beraktivitas kembali pasca tindakan

Masa pemulihan pasien memang berbeda antara satu dengan yang lainnya. Kondisi medis tertentu mungkin akan membuat Anda lebih lama dalam penyembuhannya. Namun, dokter tetap akan memantau kondisi Anda dari kontrol pasca tindakan dan beritahukan dokter jika mengalami keluhan selama masa pemulihan.  

Anda bisa menghubungi Assistance Center Klinik Patella pada nomor kontak 021-7919-6999. Untuk berkonsultasi, silakan chat kami di nomor 0811-1443-599. Anda juga bisa berkonsultasi langsung dengan dr.Zuhri Efendi,Sp.OT (K), dokter spesialis orthopedi dan traumatology di Klinik Patella. Dr. Zuhri berpraktik setiap hari Senin, Rabu dan Jumat.

Sebagai informasi tambahan, Klinik Patella berlokasi di Lamina Pain and Spine Center, Mampang Jakarta Selatan dan SMC Jakarta di Gedung Amanyaak, Pluit.

lamina klinik

Jl. Hj. Tutty Alawiyah No.34B, RT.7/RW.5, Kalibata, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12740

lamina klinik

Informasi dan Pendaftaran

021-2237-9999

lamina klinik

Email

registrasi@lamina.co.id

lamina klinik

Book Online

Appointment Now

Jadwal Praktik


Prof. Dr. dr. Darto Satoto, SpAn, KAR

Selasa   : 10:00 - 16:00
Kamis   : 10:00 - 16:00


dr. Nelfidayani, SpKFR

Selasa   : 16:00 - 20:00
Kamis   : 16:00 - 20:00
Sabtu    : 16:00 - 20:00


dr. Rifalisanto, SpKFR

Senin    : 10:00 - 12:00
Rabu     : 10:00 - 12:00


dr. Zuhri Efendi, Sp.OT (K)

Senin    : 16:00 - Selesai
Rabu     : 16:00 - Selesai
Jumat   : 16:00 - Selesai


dr. Haekal Alaztha, Sp.N, FINA

Lamina Kartika Pulomas Hospital

Senin       : 13:00 - 15:00
Rabu        : 13:00 - 15:00

Lamina Klinik SMC

Selasa     : 13:00 - 15:00
Kamis      : 13:00 - 15:00